3 Cara Offline dan Online Membuat CV yang Menarik Tanpa Ribet
Saya masih ingat betul ketika awal-awal saya cari kerja. Bikin surat lamaran, dilampiri CV dan berkas-berkas pendukung lain seperti ijazah dan sertifikat. Waktu itu surat lamaran saya ketik pakai Microsoft Word, saya print lalu dimasukkan ke dalam sebuah amplop. Saya harus pergi ke kantor post atau mengantar langsur berkas itu ke tempat yang membuka lowongan kerja.
Beberapa tahun berjalan, dan saya melihat kebiasaan berkirim surat lamaran semacam ini mulai berkurang. Perlahan digantikan oleh berkas elektronik yang bisa dikirim tanpa biaya dan tanpa harus melalui post. Bahkan tanpa harus pergi mendatangi tempat yang membuka lowongan pekerjaan.
Ini semua karena pengaruh teknologi. Banyak perusahaan yang kemudian mengubah alur rekrutmen calon pegawai dengan memanfaatkan teknologi. Tentu saja selain lebih efektif, juga lebih mudah dalam hal pengelolaan databased.
Mau enggak mau sebagai pencari kerja kita haru menyesuaikan dengan fenomena ini. Kita juga harus memanfaatkan teknologi untuk memenuhi kebutuhan dalam mendapatkan pekerjaan yang kita inginkan. Salah satunya adalah dalam membuat curriculum vitae (CV) untuk melamar pekerjaan.
Memang enggak bisa disepelakn, CV yang menarik bisa menjadi factor diterima enggaknya seseorang dalam melamar suatu pekerjaan. Bahkan bisa dibilang, CV yang dibuat dengan baik bisa menjadi senjata empuh untuk melamar kerja.
Nah, di artikel inni saya akan jabarkan bagaimana cara membuat CV yang menarik dengan menggunakan tools online dan offline. Bagaimana pun juga beban kita akan lebih ringan ketika ada tools yang bisa memudahkan kita dalam membuat CV.
Baca juga: Cara Simpel untuk Membuat Label Undangan Dengan Excell dan Word
Membuat CV Online
Baik fresh graduate maupun yang sudah berpengalaman, CV online ini menjadi solusi tepat untuk membuat CV yang menarik. Bahkan bagi seseorang yang ingin terlihat lebih kreatif dalam membuat CV.
Kita hanya cukup memastikan paket data memadai untuk online, lalu mengakses sebuah situs dan mulai membuat CV di sana. Mungkin agak sulit membayangkan hal ini, tapi tenang saja. Saya akan jabarkan langkah-langkahnya.
Bagaimana cara membuat CV secara online?
Cara Membuat CV di Web Cvonline.me
Cara pertama yang bisa kita coba untuk membuat CV secara online adalah dengan tools online melalui website cvonline.me. Dari beberapa website yang saya coba, menurut saya situs ini yang paling rekomended. Selain gratis, juga termasuk mudah untuk aplikasinya.
Silakan ikuti langkah-langkah berikut untuk merasakan kemudahannya membuat CV melalui website ini.
Pertama, silakan nyalakan laptop dan buka browser. Pastikan koneksi internet aktif dan memadai, ya.
Kedua, silakan buka situs cvonline.me, atau siakan klik saja link berikut: CV Online.
Ketiga, klik “Create your CV online for free,” maka kita akan masuk ke laman registrasi untuk mulai membuat akun di website tersebut.
Keempat, isi kolom email dengan alamat email kita yang masih aktif. Isi kolom password dengan kombinasi huruf dan angka minimal 8 karakter.
Kelima, klik kotak kecil di samping tulisan “I’m not a robot” lalu centang juga pada bagian “I accept terms of use.
Keenam, klik “Create my online CV.”
Ketujuh, isikan data-data kontak secara detail di laman berikutnya. Meliputi data nama, job title, tempat lahir, tanggal lahir, nomor telepon, domisili, dan upload foto kita pada kolom ‘Picture.’ Jika sudah terisi semua, silakan klik “Start editing CV.”
Kedelapan, pilih template CV versi PDF yang disediakan. Di laman ini ada beberapa template pilihan yang menarik. Pilih salah satu dan lanjut scroll ke bawah.
Kesembilan, klik salah satu template versi online. Jika sudah, silakan klik “Start editing CV.”
Kesepuluh, kita akan mulai mengedit lembar CV di laman dashboard website. Silakan pilih warna untuk mengubah tampilan sesuai dengan keinginan kita.
Kesebelas, silakan sesuaikan kolom isian informasi sesuai dengan penggambaran diri kita. mulai dari latar belakang pendidikan, pekerjaan, hingga informasi lain yang mendukung pekerjaan yang kita kuasai.
Di dashboard ini kita juga bisa menambah atau menghapus elemen informasi pada template. Bukan hanya itu, kita juga bisa mengubah pilihan template jika merasa belum puas dengan tampilan yang sedang kita edit.
Keduabelas, klik “Download PDF” jika kita ingin mencetak CV tersebut menjadi dokumen file PDF. atau silakan klik “My online CV” untuk melihat penampakan CV online kita. Penampilan CV online yang sudah jadi seperti gambar di bawah ini:
Menu-menu di website cvonline.me menurut saya sangat lengkap. Tata letaknya pun enggak membingungkan, sehingga mudah diaplikasikan. Kita juga enggak perlu khawatir jika suatu saat hendak menambah informasi atau mengupdate informasi di CV, karena kita tinggal akses website tersebut dan melakukan editing pada CV yang sudah tersimpan sebelumnya.
Cara Membuat CV di Android Menggunakan Aplikasi Canva
Bagi yang enggak punya laptop jangan khawatir. Kita bisa menggunakan smartphone untuk membuat CV. Tentu saja ini akan membuat kita enggak punya alasan lagi untuk malas bikin CV.
Selain smartphone atau android, tools yang kita butuhkan adalah aplikasi Canva. Silakan download saja di Playstore, gratis. Kita hanya cukup sediakan paket data agar tetap terhubung dengan internet.
Bagaimana cara bikin CV menggunakan aplikasi Canva?
Pertama, nyalakan smartphone dan buka aplikasi Canva.
Kedua, klik template “Resume” untuk memilih template yang disediakan oleh Canva. Selanjutnya pilih kategori resume.
Ketiga, silakan pilih salah satu template yang kita anggap paling cocok dengan selera kita. perlu diperhatikan bahwa template ini enggak semua free ya? ada yang berbayar. Jika enggak mau keluar biaya, ya pilih yang gratis.
Keempat, klik “Edit” kemudian mulailah mengedit template yang kita pilih. Mulai dari mengganti foto, menuliskan biografi singkat, info kontak, riwayat pendidikan, riwayat pekerjaan, dan informasi lainnya yang kita punya.
Kita bisa mengganti font huruf yang kita gunakan, mengganti warna, dan juga ukuran. Kita juga bisa mengubah tata letak hanya dengan menggeser denga jari saja.
Jika semua editing sudah selesai, silakan klik tanda tanda centang yang ada di pojok kiri atas. Kita juga bisa menambahkan gambar dengan cara klik tanda “+” yang ada di pojok kanan bawah, lalu klik “Image.” Atau menambahkan text dengan cara klik “Text.”
Kelima, silakan klik “Download” atau icon download yang ada di pojok kanan atas untuk mendownload desain CV yang sudah kita buat. Hasil download ini berupa file JPEG dan akan tersimpan di galery smartphone kita.
Mudah sekali bukan? Silakan dicoba. Harapannya dengan adanya tools seperti ini bakal memudahkan pencari kerja untuk mendapatkan pekerjaan. Sehingga berkuranglah angka pengangguran di Indonesia.
Lalu bagaimana jika kita pengin bikin CV yang offline. Kan enggak semua orang bisa online? Ada enggak sih cara offline?
Membuat CV Offline
Tentu saja kita bisa membuat CV tanpa harus online. Bahkan kita bisa memanfaatkan tools yang sudah familiar atau yang setiap hari sering kita gunakan. Seperti Microsoft word, Microsoft publisher, photoshop, dan lain sebagainya.
Enggak butuh keterampilan desain grafis, karena dengan template yang disediakan pun sudah cukup untuk membuat CV yang keren.
Cara Membuat CV di Word
Nah, untuk Microsoft word tentu kita sudah sangat paham ya? entah di word 2007, maupun 2010 sepertinya kita enggak ada masalah. Apalagi sekarang di word sudah tersedia template yang bisa dipakai.
Setelah klik template yang kita pilih, selanjutnya akan terbuka lembar kerja baru di MS Word. Kita tinggal mengisi elemen-elemen yang tersedia. Mulai dari data personal seperti nama, tanggal lahir, alamat, hingga riwayat pendidikan dan pekerjaan.
Tulislah informasi mengenai diri kita semenarik mungkin. Eksplore semua pengalaman dan pendidikan yang pernah kita dapat, lalu tuangkan ke dalam CV.
Semakin detail informasi yang kita tulis di CV, semakin mudah calon pemberi kerja untuk menilai seberapa cocok diri kita dengan kualifikasi yang dibutuhkan.
Nah, itulah beberapa cara yang bisa kita coba untuk membuat CV secara online dan offline. Silakan praktekkan cara mana yang dianggap paling mudah. Pada prinsipnya dalam membuat CV itu adalah menggambarkan informasi diri kita mengenai data personal dan riwayat pendidikan dan pekerjaan yang bisa kita pakai untuk meyakinkan pemberi kerja atas kualitas diri kita.
Mengenai desain CV, tentu merupakan skill tambahan yang apabila kita miliki justru akan menambah keren CV yang kita buat.
Semoga informasi ini bermanfaat. Silakan tinggalkan komentar jika ada hal yang perlu didiskusikan dan share artikel ini agar orang lain mendapatkan manfaat dari tulisan ini. [SNs]
oh jadi bikin CV di WOrd juga bisa yah