Bekerja Dengan Prinsip GLORY! Apaan Tuch??

Dalam berbisnis dan Berkerja kita harus memakai prinsip GLORY, apakah ini?? Ini bukan makanan, bukan pakaian, bukan sulap bukan sihir melainkan KEBENARAN!! 😀

celebration-goal1

 

G : God Centered, Dalam bekerja sertakan Tuhan sebagai pemilik atau boss dalam usaha dan pekerjaan kita semua. Untuk itu posisi kita adalah sebagai karyawannya Tuhan. Usaha dan pekerjaan yang dipercayakan kepada kita ini hanya titipan semata. Nah kalau usaha dan pekerjaan kita ini miliknya Tuhan apa ya Tuhan mau usaha dan pekerjaan kita ditelantarkan dan dibiarkan Bangkrut?

L : Loyal To PROSES, setialah pada PROSES!! Tidak ada yang namanya kekayaan Instant, tidak ada yang namanya ketenaran Instant, tidak ada yang namanya posisi General Manager yang Instant!! Semua butuh yang namanya PROSES!! Masalahnya kadang banyak dari kita yang tidak mau melalui prosesnya, karena namanya PROSES itu MENYAKITKAN! Tapi satu hal yang pasti, kalau kita setia pada prosesnya Tuhan, maka kita akan menjadi pekerja yang memiliki Integritas tinggi, Mental yang tidak mudah menyerah dan Menghargai kerja diri sendiri dan orang lain! Pertanyaanya, Maukah Kita Diproses Tuhan dalam Pekerjaan Kita??

O : Obedient to the TRUTH, satu kata kunci disini adalah “JUJUR”!! Dalam bekerja dan berusaha kalau kita selalu JUJUR maka kita akan menjadi orang yang beruntung. Contoh : kalau kita punya staff yang bisa kita percaya dan jujur dalam jam kerja (jam kerja ya kerja bukan main game dan nggak telat), jujur dalam bernegosiasi (nggak korupsi–aman dari KPK), jujur dalam hal keuangan (jangan suka minta kwitansi kosong…:P), jujur kepada customer (kalau barang jelek jangan dibilang bagus ; atau barang seken jangan dibilang barang baru). Semua benih kejujuran dan integritas yang kita tabur TIDAK AKAN MENGHASILKAN BUAH YANG BERBEDA!! Menabur JUJUR menuai UNTUNG.. 🙂

R : Real Spirit of EXCELLENT, prinsip ini sangat mudah kok…yang susah ngejalaninnya hehehe, klo bekerja dan berusaha selalu berikan YANG TERBAIK! Do Your BEST! Beriakn service terbaik pada pelanggan, jualah produk kualitas terbaik dan jangan lupa berikan harga terbaik juga!

Y : Yielding Rights, disini berbicara tentang penyerahan HAK. Karena pekerjaan dan usahamu adalah milik TUHAN, maka hak kepemilikan kita sudah diberikan pada Tuhan. Yang artinya apabila ada hal hal kurang menyenangkan terjadi pada kita misalnya ditipu oleh supplier atau oleh konsumen kita, maka kita tidak harus bersitegang dengan yang menipu kita, melainkan cari cara yg terbaik sehingga bs timbul win win solution, sambil tetap memiliki hubungan baik dengan mereka. Selain itu kita harus dengan RELA HATI bawa masalah ini kepada Tuhan dan biarkan Tuhan yang bekerja…karena Tuhan pemilik usaha kita maka biarlah Tuhan yang menyelesaikan. Dalam hal ini yang terpenting kita tidak kehilangan damai sejahtera sehingga energy kita tidak terkuras pada satu hal yg negatif yang bs menghancurkan pekerjaan kita…lbh baik fokus pada pengembangan usaha dan pekerjaan kita.

Semoga status panjang ini bisa bermanfaat buat yang sudah RELA membacanya…soalnya lumayan panjang hehehe… Saya doakan semuanya yang baca SUKSES USAHA dan PEKERJAANYA!! Have a nice day.. 😀

Artikel terkait

3 Komentar

  1. Hello pak Arief,

    Very Good faith to be implemented! Saya punya pengalaman yang sangat sesuai untuk 2 point diatas, yaitu:

    1. Loyal To PROSES: saya yakin bahwa setiap apapun yang kita jalani perlu proses (waktu energi dan pikiran) dimana saya sendiri baru bisa merasakan impact / buahnya setelah berjalan terus tanpa letih selama 365 hari 🙂 perjalanan itu panjang kawan

    2. Real Spirit of EXCELLENT. Ketika kita sudah janji dan buktikan untuk berikan yang terbaik, hasil sejelek apapun tidak jadi soal. Saya pernah dpt project dari klien yang punya brand internasional. Saya kerjakan sebaik apapun selalu ada salah dimata kilen,t api saya terus dan terus lakukan yang terbaik sampai akhirnya saya dibimbing oleh klien dan hasil akhirnya mereka menghargai usaha keras saya untuk giving the best, apapun hasilnya karena mereka melihat kesungguhan dan keringat saya dalam bekerja.

    2 kasus diatas based on my personal experience. Semoga bermanfaat dan menginspirasi, thanks

Berikan komentar

Email Anda tidak akan kami publikasikan. Wajib diisi *