Daftar HP Android Murah Berkualitas Dibawah 1 Juta

HP android murah berkualitas di tahun 2019 yang lagi hits banget, apa saja itu? apakah kamu sedang mencari HP android murah tapi punya kualitas premium? Ditambah spesifikasi mantul yang nggak kalah dengan HP android dengan harga mahal? Don’t worry guys, ada banyak HP android berperforma tinggi dengan harga murah, kisaran 1 jutaan aja, baca terus sampe bawah yah.

Kaum millenial saat ini mengAndalkan smartphone untuk mendukung kegiatan sehari-hari seperti chatting, gaming, photography, multimedia, dan lainnya. Berikut ini daftar HP android murah dan HP android 4G murah berkualitas di tahun 2019 yang bisa Anda jadikan referensi sebelum membeli.

Daftar HP Android Murah:

1) Advan S6 Plus

 

Hp murah advan
Source: google

Hanya dengan merogoh kocek sekitar Rp800 ribuan, Anda sudah bisa memiliki smartphone dengan lebar layar 5,5 inci HD (18:9) yang juga dilengkapi fitur pendeteksi wajah (Face ID). Dengan ukuran layarnya yang cukup lebar, smartphone ini cukup mampu memanjakan Anda yang hobi nonton video dan bermain game. Dilengkapi dengan chipset Spreadtrum 9850K quad-core @1.3GHz, RAM 1GB serta memori internal 8GB. Yang cukup untuk menunjang kegiatan keseharianmu.

2) Nokia 3

Nokia
Source: google

Jika diperhatikan, tampilah smartphone ini terkesan sederhana dan biasa-biasa saja, namun tetap nyaman dan elegan. Diperkuat dengan kerangka berbahan dasar alumunium yang dibalut dengan body berbahan pilokarbonat (plastik). Dibagian belakang, terdapat tekstur doff guna mencegah smartphone terlepas dari genggaman. Selain itu body Nokia 3 juga tidak cepat kotor akibat sidik jari pemiliknya.

Nokia 3
Source: google

Jika dibagian belakang memiliki tekstur doff, maka berbeda dengan bagian depannya yang shinny (mengkilap) karena penggunaan panel kaca dibagian depannya. Di setiap sisinya diberi warna silver yang menAndakan keberadaan ornamen seperti port micro USB dan speaker dibagian bawah, tombol power dan volume dibagian kanan, port microSD dan SIM di sebelah kiri, serta audio di sisi atasnya. Penenpatan dan desain ini sangat sederhana namun elegan untuk dilihat.

Memiliki layar berukuran 5 inch dengan resolusi HD (720 x 1280 pixel) yang dilapisi Corning Gorilla Glass sebagai pelindungnya.

Nokia 3 menggunakan kamera utama beresolusi 8MP aperture /2.0 yang juga didukung dengan LED Flash. Gambar yang diasilkan cukup tajam ketika dalam kondisi cahaya baik, namun sebailknya jika gambar diambil dimalam hari, banyak noise yang akan ditimbulkan.

Dibekali prosesor quad-core 1.4 Ghz dengan chipset MediaTek MT6737, penyimpanan RAM sebesar 2GB dan ROM 16GB. Ditambah baterai berdaya 2.630 mAh dan menggunakan sistem Android 7.1.1 Nougat. Terdapat juga fitur NFC yang biasanya hanya dapat dijumpai pada smartphone kelas menengah keatas.

Terkait kinerja, saat menjalankan banyak aplikasi, smartphone ini kewalahan dan mengalami lag, meski begitu perpindahan antar aplikasinya masih terbilang lancar. Untuk bermain game yang terbilang mainstream (mobile legend, zombie tsunami dan subway surfer) Nokia 3 masih cukup lancar, dan hawa panas tidak begitu terasa saat memainkannya. Dan untuk penggunaan baterai, smartphone ini mampu bertahan hingga sekitar 10 jam.

3) Samsung Galaxy J5 Pro

Samsung
Source: Samsung

Hadir dengan ukuran layar 5.2 inchi, ponsel ini pas untuk digenggam. Menggunakan CPU Exynos 7 Octa dengan clockspeed mencapai 1.6 GHz. Memiliki kamera depan beresolusi tinggi, yakni 13 MP dan kamera utamanya

Samsung murah
Source: Samsung

Didukung kapasitas penyimpanan sebesar 32 GB dan bisa diperbesar dengan microSD hingga 256 GB sangat cukup untuk menyimpan file-file seperti musik, foto, hasil rekaman video/ suara, hingga aplikasi game yang berukuran besar sekalipun. Ditambah kapasitas RAM 3 GB sangat membantu kemampuan multitasking. Jika masih kurang juga, terdapat penyimpanan Samsung Cloud sebesar 15 GB untuk menyimpan backup foto-foto kamu.

Smartphone ini memiliki fitur dual-SIM yang keduanya bisa digunakan di jaringan 4G. Tidak hanya dualSIM, ponsel ini juga didukung dengan kemampuan dual Messenger yang memungkinkan untuk menjalankan WhatsApp ataupun Line dengan dua nomor. Sebagai smartphone yang digunakan untuk aktifitas seharian, daya tahan baterai sebesar 3000 mAh terbilang cukup bagus.

Ponsel ini sudah bisa Anda bawa pulang dengan harga sekitar Rp. 2.450.000 saja.

4) Oppo A71

Menggunakan jenis layar IPS LCD berukuran 5.2 inchi mampu memberikan warna tajam.

Oppo a71
Source: google

Menggunakan sistem operasi berupa Android Nougat 7.1 dan user interface berupa Color OS 3.1. Menggunakan prosesor Mediatek MT6750 dengan kapasistas RAM 3GB dan internal mencapai 16GB. Kamera utamanya berukuran 13 MP dilengkapi dengan LED Flash dan kamera depannya terkesan minimalis, yaitu hanya 5 MP. Memiliki daya baterai 3.000 mAh mampu bertahan hingga 6 jam. Anda sudah bisa membawa pulang ponsel ini dengan harga sekitar Rp. 2.300.000.

5) Oppo A83

Ponsel ini mengusung konsep desain minimalis dan bodi yang ramping namun terkesan menawan. Memiliki layar berukuran 5.7 inchi dengan aspek rasio setara dengan F5, dan bagian belakangnya hanya terdapat tulisan oppo. Ponsel ini tidak didukung adanya sensor sidik jari, namun sebagai gantinya terdapat fitur Face Unlock.

A83 oppo
Source: google

Menggunakan teknologi A.I. Beauty Recognition pada kameranya, yang memiliki kemampuan untuk mengenali jenis kulit, jenis kelamin, usia, warna, kondisi cahaya saat memotret, serta mampu memindai lebih dari 200 titik wajah. Kamera depannya berkekuatan 8 MP, dan kamera belakangnya 13 MP.

Bagi Anda yang gemar bermain game namun kerap kali merasa terganggu akibat panggilan telepon? Maka ponsel ini cocok untuk Anda pilih. Pasalnya, fitur No Disturbance khusus ditujukan untuk Anda yang merasa terganggu oleh panggilan. Setelah diaktifkan, maka nantinya panggilan telepon akan masuk sebagai notifikasi.

Memiliki kapasitas baterai mencapai 3180 mAh yang cukup untuk menemani kegiatan Anda seharian. Anda sudah bisa mendapatkan ponsel ini dengan harga Rp. 2.999.000.

Kisaran 1 juta masih terbilang mahal?

Gapapa, handphone memang bukan kebutuhan primer, maka menyesuaikan budget yang ada juga tidak ada salahnya kok. Berikut ini HP Android murah dibawah 1 juta yang bisa jadi referensi Anda.

Daftar HP Android Murah dibawah 1 Juta:

1) Vivo Y11

Smartphone seharga Rp. 950.000 ini memiliki layar berukuran 4 inchi yang cukup ramah saat dioperasikan. Dengan resolusi layar sebesar 480×480 pixel dengan aspek ratio mencapai 5:3, ponsel ini menggunakan sistem operasi berupa android kitkat 4.4.4 yang juga dipersenjatai chipset mediatek MT6582M dengan prosesor quad core 1.3 Ghz. Memiliki baterai dengan daya 1700 mAh, kemampuan kamera sebesar 5 MP, serta kapasitas memori internal sebesar 4 GB dan RAM 512 MB.

2) Smartfren Andromax A2

Menggunakan teknologi GSM/ HSPA/ LTE, smartphone ini telah menggunakan sistem operasi berupa Android Nougat v7.0 dengan chipset Speadtrum SC7731, Quadcore 1.3 GHz, Cortex-A7 dengan kapasitas RAM 1 GB dan penyimpanan eksternal (microSD) mencapai 8 GB. Memiliki layar berukuran 4.5 inchi dan dual camera (kamera utama : 5 MP AF + LED Flash, belakang : 5 MP FF Wide angle + LED Flash), daya ponsel ini mencapai 000 mAh. Ponsel ini dibanderol dengan harga sekitar Rp. 849.000 saja, Anda bisa meminangnya di gerai smatfren terdekat atau bisa juga melalui toko online.

HP Android murah dibawah 300 ribu

Apakah Anda sedang mencari ponsel android murah dengan harga super murah?
Yap, berikut ini akan kami berikan daftar HP Android murah dibawah 300 ribu untuk Anda, check this out!

1) Tiger KF408

Jika kalian sedang mencari ponsel android model jadul (non touch screen), maka Anda bisa beralih ke ponsel ini. Memiliki layar berukuran 4 inchi dan menggunakan keyboard qwerty, ponsel ini juga dilengkapi fitur touch screen. Android sistem yang digunakan adalah android jelly bean 4.2.2. terdapat kamera beresolusi 1.3 Mp, memori internal sebesar 256 MB, serta menggunakan prosesor dual core berkekuatan 1.2 Ghz. Ponsel ini dipatok harga sekitar Rp. 289.000.

2) iCherry C82 Horn

Posel ini menggunakan sistem operasi berupa android KitKat dengan fasiltas berupa Dual-SIM dan layar sebesar 4 inchi. Android ini dibanderol harga sekitar Rp. 300.000

3) Strawberry S8805 Innova

Ponsel seharga Rp. 285.000 ini didukung dengan fasilitas Dual-SIM dengan lebar layar sbesar 3.5 inchi. Sekilas dilihat, desain ponsel ini hampir mirip dengan desain Nokia Lumia.

4) Evercoss A33E

Ponsel yang memiliki layar sebesar 3.5 inchi ini sangat pas untuk digenggam. Menggunakan jenis layar berupa HVGA yang memiliki kerapatan hingga 165 ppi. MengAndalkan sitem pacu berupa Android KitKat 4.4 dan prosesor Single-Core1.0 GHz Cortex-A7. Pada fitur kameranya, kamera utama berkekuatan 2 MP dan kamera depan sebesar 1.3 MP. Menyediakan baterai berdaya 1300 mAh dan ditunjang dengan beberapa koneksi seperti Wi-Fi, GPS, Hotspot, Bluetooth dan dual SIM. Ponsel ini dihargai sekitar Rp. 299.000.

Itulah beberapa ponsel android dengan harga terjangkau yang bisa dijadikan refrensi jika ingin menambah koleksi handphone android murah.

Artikel terkait

Berikan komentar

Email Anda tidak akan kami publikasikan. Wajib diisi *